Penelitian Ungkap Orang Korea Tidak Punya Bau Badan, Benarkah?

31 Oktober 2020 12:10 WIB
Drama Korea If You Cheat You Die.
Drama Korea If You Cheat You Die. ( Soompi)

Sonora.ID - Banyak orang di dunia yang rela menghabiskan uang untuk membeli deodoran agar bau badan mereka bisa teratasi. Namun, berbeda dengan masyarakat Korea yang ternyata tidak muncul bau di tubuh mereka.

Menurut riset yang digagas oleh University of Bristol, menyimpulkan bahwa setiap orang terlahir dengan mutasi gen untuk menangkal bau badan dari tubuh mereka.

Para peneliti mengungkapkan nama gen yang menentukan seseorang memiliki bau badan atau tidak adalah ABCC11.

Baca Juga: Enggak Nyangka! 5 Hal Ini Bikin Warga Jepang Iri dengan Indonesia

Studi yang dipublikasikan dalam Journal of Investigate Dermatology di tahun 2013, sebanyak 6.495 ibu di Inggris telah disurvei dan ditemukan hanya dua persen yang membawa gen tidak bau badan.

“Kunci gen ini menentukan apakah Anda memproduksi lebih banyak aroma bau di ketiak atau bagian tubuh lainnya,” jelas Ian Day, seorang Genetic Epidemiologist seperti dikutip dari Kompas.com.

Selain itu, penelitian juga menyatakan bahwa 97 persen orang Eropa dan Afrika memiliki gen yang memproduksi bau badan di ketiak mereka.

PenulisKumairoh
EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm