Makassar, Sonora.ID - PD Parkir Makassar Raya mendonorkan 200 kantong darah ke Palang Merah Indonesia (PMI). Kegiatan donor darah itu dilakukan dalam rangka menyambut HUT ke-413 Kota Makassar.
"Hari ini ada 200 orang calon pendonor. Nanti semua kantong darah itu kami serahkan ke PMI demi kebutuhan masyarakat," kata Dirut PD Parkir Makassar Raya, Irham Syah Gaffar, Sabtu (7/11/2020).
H.Ilo yang akrab disapa ini mengatakan, di masa pandemi ini stok darah berkurang, sehingga pihaknya tergerak untuk mendonorkan darah untuk membantu masyarakat yang membutuhkan.
Baca Juga: Jelang Penetapan UMK 2021, Ini Harapan Pj Walikota Makassar
"kegiatan donor darah kami lakukan di area Kanre Rong ri Karebosi, Jl.Kartini Makassar. Bekerja sama dengan UPT Transfusi Darah Dinas Kesehatan Provinsi Sulawesi Selatan," jelasnya.
Rangkaian kegiatan lainnya berupa pembagian rompi parkir dan pelindung muka (face shield). Alat itu diberikan ke Jukir pada saat bertugas di lapangan dengan tetap menerapkan protokoler kesehatan.
Sementara koordinator aksi dari UPT Transfusi darah Dinkes Sulsel, dr. Azwan mengatakan persediaan darah saat ini kurang, sedangkan permintaan kebutuhan darah saat ini meningkat.