Vaksin Pfizer Bisa Jadi Alternatif Baru Tangani Virus Covid-19?

17 November 2020 14:45 WIB
Ilustrasi - vaksin virus corona
Ilustrasi - vaksin virus corona ( freepict.com)

Semarang, Sonora.ID - CEO BioNTech, Prof  Ugur Sahin, telah mengumumkan hasil awal yang menjajikan dari vaksin Pfizer untuk virus Corona.

Ia juga mengatakan tidak melihat adanya efek samping serius dari suntikan vaksin tersebut.

Prof Sahin mengatakan, efek samping utama yang terlihat sejauh ini dari vaksin Pfizer adalah nyeri ringan di tempat suntikan diberikan yang akan terasa dalam beberapa hari.

Selain itu, beberapa relawan juga mengalami demam ringan hingga sedang di periode yang sama.

Sejauh penelitiannya, Prof Sahin mengatakan bahwa vaksin yang diproduksinya masih aman. Dan tidak ditemukan adanya bahaya atau efek samping yang serius.

"Kami tidak melihat efek samping serius lainnya yang akan mengakibatkan jeda atau penghentian penelitian vaksin," kata Prof Sahin dalam wawancaranya yang dikutip dari Express UK, Senin (16/11/2020).

Baca Juga: Dana Rp 34 Triliun Disipkan Sri Mulyani untuk Pengadaan Vaksin Covid-19

Ia juga menambahkan, perlu banyak data untuk mengetahui apakah suntikan vaksin Corona ini bisa bertahan lama atau tidak.

Saat ditanya apakah vaksin Covid-19 ini akan menjadi suntikan tahunan seperti vaksin flu, Prof Sahin menjelaskan ada sedikit perbedaan.

"Flu sedikit berbeda, karena dengan flu kita benar-benar berurusan setiap tahun," ujar Prof Sahin.

"COVID-19 tentu saja memiliki beberapa mutasi, tetapi sejauh ini mutasinya sangat berbeda, dan saya tidak berharap virus akan mengalami perubahan dramatis, seperti yang diamati, misalnya untuk influenza," imbuhnya.

"Bisa jadi suntikan diberikan setiap tahun, setiap tahun kedua, atau bahkan setiap lima tahun. Jadi kami benar-benar perlu menghasilkan data untuk menjawab pertanyaan ini," jelasnya.

Baca Juga: Uji Klinis Vaksin Sinovac di Indonesia Menunggu Hasil Monitoring Relawan

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm