Sonora.ID - Saat Anda berkunjung ke Bandung ada banyak tempat yang sangat menarik untuk dikunjungi. Mulai dari tempat yang menarik hingga wisata kuliner yang memanjakan lidah.
Kota kembang ini memang memiliki beragram jenis kuliner yang kaya akan cita rasa. Salah satu jenis kuliner yang harus Anda coba kala berkunjung ke Bandung adalah menjajal berbagai macam kuliner mie.
Berikut adalah 10 wisawat kuliner Mie yang wajib kamu coba saat berkunjung ke kota Bandung.
1. Toko You
Rekomendasi pertama yang wajib Anda cicipi adalah Mie dari Toko You. Konon kedai mie ini telah berdiri sejak 1947 silam.
Toko yang berlokasi di Jalan Hasanudin, Coblong, Bandung, ini memiliki nuansa klasik pada kedainya. Selain itu disini Anda dapat menikmati tiga varian mie yaikni mi, bihun dan kwetiau.
Tidak ketinggalan, Toko You juga menyediakan berbagai hidangan pendamping, seperti bakso sapi, bakso tahu, pangsit, dan siomay.
Baca Juga: 8 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner dengan Sensasi Pemandangan yang Menarik
2. Mie Rica Kejaksaan
Bagi penggemar kuliner pedas, kala berada di Bandung wajib mencoba Mie Rica Kejaksaan. Kabarnya rumah makan mie ini telah berjualan sejak 1960-an.
Seperti namanya, warung Mie berlokasi di Jalan Kejaksaan, Bandung. Sementara untuk pilihan menu, mulai dari mi ayam, mi caciang, mi rica babi, mi rica ayam, mi pedas udang goreng, mi pedas casao, hingga mi iga sapi.
Biar makin sedap, jangan lupa pesan juga topping dan hidangan pelengkapnya, seperti bakso ikan, bakso sapi, pangsit kuah dan goreng, bakso udang goreng, serta babat kuah.
Baca Juga: 5 Zodiak yang Akan Balas Dendam Kepada Sang Mantan Jika Dia Disakiti