Palembang, Sonora.ID - Jelang pelaksanaan vaksinasi yang akan berlangsung, Kamis (14/01) besok, Juru bicara gugus tugas Covid 19 Sumsel, Yusri mengatakan, kesiapan logistik, sarana prasarana seluruh layanan kesehatan hingga SDM yang terdaftar telah siap sepenuhnya.
Mengingat proses vaksinasi Covid 19 yang tidak berbeda jauh dengan proses vaksinasi lainnya, sehingga tidak menyulitkan SDM untuk melakukan vaksinasi.
“Yang membedakan vaksinasi saat ini dengan yang lainnya adalah penerapan protokol kesehatan yang harus dilakukan secara maksimal, mengingat ini dilakukan di masa pandemi. Namun untuk layanan kesehatan semuanya sudah siap karena vaksinasi bukanlaj hal yang baru,” katanya, Rabu (13/01).
Baca Juga: Perkembangan Era Digital, Memberikan Efek Positif Salah Satunya Memunculkan Profesi-profesi Baru
Ia mengatakan, Gubernur Sumsel Herman Deru akan menjadi orang pertama di Sumsel yang akan divaksin, setelah itu vaksinasi akan di lakukan bertahap keseluruh wilayah di Sumsel.
“Pelaksanaan vaksinasi nantinya akan dilakukan bertahap, dimulai dari kota Palembang yang akan di suntikan pertama oleh Gubernur Sumsel Herman Deru pada Kamis besok,” ujarnya.
Seperti yang diketahui, sebanyak 417 Layanan kesehatan yang terdiri dari Puskesmas, Rumah Sakit dan juga Klinik Yang terdaftar dalam Jaringan Kesehatan Nasional (JKN) di Sumsel siap melakukan vaksinasi Covid 19.
Sebelumnya, 30 ribu vial atau 30 ribu CC vaksin Covid 19 Sinovac tiba di Sumsel pada 1 Januari lalu, tahap pertama vaksin itu di peruntukan untuk 4 wilayah yaitu, Palembang, Ogan Ilir, Ogan Komering Ilir dan Banyuasin.
Dinas kesehatan Sumsel sendiri saat ini baru menyalurkan vaksin itu kedua wilayah yaitu Kota Palembang mendapat alokasi vaksin sebanyak 23.600 vial dan Kabupaten OKI sebanyak 6.400 vial.
Baca Juga: Butuh Kekebalan Bersama untuk Menghilangkan Pandemi Covid-19