Makassar, Sonora.ID - Wakil Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman beruntung menjadi orang pertama di Sulsel yang mendapat suntikan vaksin Sinovac. Mengenakan rompi biru, Andi Sudirman Sulaiman disuntik vaksin virus Corona, Kamis (14/1/21). Penyuntikan perdana ini menandai program vaksinasi di Sulsel.
Sebelum penyuntikan, Andi Sudirman menjalani tahapan skrining mengenai kondisi kesehatan secara umum. Karena memenuhi semua syarat, Andi Sudirman dinyatakan lolos vaksinasi. Andi Sudirman pun mengungkapkan perasaannya usai divaksin.
"Alhamdulillah, jarumnya kecil, tak sebesar yang saya kira, jadi tidak terasa. Ya ada pegal-pegal tapi sedikit sekali," ujarnya kepada awak media.
Baca Juga: KADIN Nilai Vaksinasi Covid-19 Akan Meningkatkan Mobilitas Masyarakat
Menurutnya, apa yang dirasakannya tersebut wajar sebagai efek vaksinasi pada umumnya. Ia meyakini, vaksin tersebut aman karena telah melalui serangkaian uji klinis.
"Vaksin Sinovac telah lulus uji verifikasi dari BPOM dan sertifikat halal dari MUI, serta mendapat surat ijin Emergency Use of Authorization (EUA)," tuturnya.
Sekadar diketahui, Sulsel menerima jatah 66.640 dosis vaksin Covid-19 dari pemerintah pusat yang diprioritaskan untuk tenaga kesehatan. Vaksin tersebut datang dengan dua gelombang. Nantinya secara bertahap akan didistribusikan ke kabupaten/ kota.
Baca Juga: Wagub Sulsel Sebut Perbaikan Jalan Wujud Pemerataan Pembangunan