Direktur Operasional Basarnas: Cuaca Hari Ini Mendukung Operasi SAR Sriwijaya Air

20 Januari 2021 12:30 WIB
Direktur Operasional Basarnas: Cuaca Hari Ini Mendukung Operasi SAR Sriwijaya Air
Direktur Operasional Basarnas: Cuaca Hari Ini Mendukung Operasi SAR Sriwijaya Air ( Sonora/Lia Muspiroh)

Sonora.ID - Operasi SAR atau pencarian dan pertolongan pesawat Sriwijaya Air SJ 182 yang jatuh di perairan Kepulauan Seribu, 9 Januari 2021 lalu, hari ini memasuki hari ke 12, hari kedua perpanjangan kedua.

Direktur Operasional Basarnas, Rasman mengatakan berdasarkan informasi dari BMKG, cuaca hari ini di lokasi pencarian cenderung mendukung untuk operasi pencarian terutama penyelaman.

"Untuk pelaksanaan kegiatan sendiri cuaca hari ini cukup bagus, mendukung bagi rekan-rekan kita untuk melakukan kegiatan penyelaman. Untuk rencana operasi tetap menggunakan tiga media. Udara, di atas permukaan dan di bawah permukaan air," ungkapnya menjelaskan.

Baca Juga: 5 Tokoh Agama Panjatkan Doa Bersama Bagi Korban Kecelakaan Pesawat Sriwijaya Air

Operasi pencarian ini didukung dengan menggunakan 62 kapal dan sekitar 300 penyelam dengan fokus pencarian masih pada korban, CVR, dan serpihan pesawat.

Pagi ini Basarnas menyampaikan hasil temuan sejak hari pertama pencarian hingga hari ini yaitu, 324 kantong body part, 63 serpihan kecil pesawat, 55 bagian besar pesawat, 1 FDR dan casing CVR, yang telah diterima oleh DVI Polri dan KNKT.

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm