PSP UPN 'Veteran' Yogyakarta Motori Aksi Penghijauan di Pantai Slili Gunung Kidul

29 Januari 2021 17:00 WIB
Penghijauan di Pantai Slili Gunung Kidul
Penghijauan di Pantai Slili Gunung Kidul ( Sonora FM Yogyakarta)

Ketua Pusat Studi Pancasila Universitas Pembangunan Nasional "Veteran" Yogyakarta Ir. Lestanta Budiman, M. Hum berharap kegiatan bakti lingkungan dapat merajut simpul silaturahmi kalangan kampus dengan masyarakat sebagai salah satu esensi dari Tri Darma perguruan tinggi.

Selain itu juga memperkokoh keberagaman etnis, suku, agama dan antar golongan diantara warga bangsa. 

"Semoga kegiatan ini dapat menginspirasi komponen masyarakat lain untuk melakukan kiprah sosial.nyata yang memberikan kemanfaatan bagi kelestarian lingkungan," imbuhnya.

Rektor UPN "Veteran" Yogyakarta Dr. M. Irhas Effendi, M.Si. saat melepas keberangkatan rombongan aksi bakti lingkungan dari halaman kampus mengungkapkan gerakan penanaman pohon merupakan salah satu perwujudan bela negara.

Baca Juga: Anies Mulai Hijaukan Kembali Monas, Warganet Minta Ukuran Pohon yang Sama

Esensi bela negara tidak sekedar dimaknai secara sempit hanya dalam bidang sosial politik melainkan juga  dimensi lingkungan alam.

Jika lingkungan alam terjaga baik maka akan tercipta keseimbangan ekosistem yang berguna demi keberlangsungan kualitas hidup manusia.

"Bakti lingkungan di kawasan Gunungkidul juga bertempatan dengan momentum spesial yakni peringatan wafatnya Panglima Besar Jendral Sudirman 29 Januari 1950 silam. Sebagaimana kita ketahui bersama pak Dirman pernah bergerilya di pelosok pedesaan Gunungkidul saat mempertahankan kedaulatan NKRI. Semoga semangat bela negara pak Dirman mengilhami perjuangan generasi muda saat ini dalam mengisi kemerdekaan," paparnya.

Acara penanaman pohon dimeriahkan penampilan seni pertunjukan khas Papua yakni tarian Yosi Pancar dan tarian Titir Tumor yang dibawakan pelajar mahasiswa Papua.

Baca Juga: Diduga Depresi Mahasiswa di Bandar Lampung Bunuh Diri

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm