Awalnya, Putri Anne sempat mengusirnya dengan sapu, namun si tokek malah berisik dan marah.
“Tokek segede botol aqua ukuran sedang lah intinya, masalahnya tadi aku usir pake sapu dia jerit-jerit marah,” tulisnya, seperti dikutip dari Instagram Story @putriannesaloka, Senin (8/2/2021).
Kemudian, Putri terpikir soal beberapa akun yang diikutinya di Instagram, seperti TMC Polda hingga Damkar, yang diketahuinya sering membantu warga untuk menangkap binatang.
Baca Juga: Sejumlah Kendala yang Kerap Dihadapi Petugas Damkar Makassar
Ia pun menghubungi Damkar Jaksel dan mengatakan bahwa dirinya hanya berdua dengan anaknya, Ibrahim Jalal Ad Din Rumi.
Salah satunya Damkar ini. Sering liat mereka suka bantu warga nangkepin binatang. Apalagi pas telpon tadi aku bilang cuma bedua Ibrahim di rumah,” jelasnya.
Ia juga mengkhawatirkan anaknya, takut jika nanti anaknya digigit oleh tokek tersebut.
Selesai dengan si tokek, Putri Anne pun mengucapkan terima kasih kepada petugas Damkar.
“Terima kasih bapak-bapak udah baik banget mau nolongin kita.. sehat-sehat selalu bapak-bapak damkar,” ujarnya.