Sonora.ID - Memiliki bisnis keluarga memang membawa keuntungan dan juga kerugian bagi seorang anak yang harus menjalankan atau meneruskan bisnis tersebut.
Adanya perbedaan kepala dan perbedaan pemikiran antara sang ayah dan anak, kerap kali membuat bisnis keluarga tersebut tak bisa berkembang atau stuck di satu titik.
Padahal, bisnis keluarga memiliki potensi yang besar untuk bisa dikembangkan. Berikut ini adalah 7 tips menjalankan bisnis keluarga, demi bisa meraih keuntungan yang lebih besar.
Baca Juga: 8 Tips Jitu Membangun Bisnis Bersama Pasangan, Anti Berantem!
Persiapan yang matang
Tidak boleh ada satu pihak yang mempersiapkan bisnis tersebut, semua pihak dalam keluarga yang ingin terlibat harus turut merencanakan model bisnis tersebut.
Jika bisnis keluarga bersifat turun-temurun, sebaiknya ada obrolan yang formal ketika bisnis tersebut hendak diturunkan atau diteruskan oleh sang anak.
Hal ini sebagai persiapan agar tidak ada perbedaan tujuan atau visi misi dalam bisnis tersebut.
Baca Juga: Kenapa Seni Negosiasi itu Penting ? Berikut Penjelasannya