Sonora.ID -Permasalahan bau badan memang seringkali mengganggu terutama tingkat kepercayaan diri seseorang. Tak hanya itu, bau menyengat yang dikeluarkan juga amat mengganggu kenyamanan orang sekitar.
Itulah mengapa, cara menghilangkan bau badan banyak dicari untuk mengatasi masalah tersebut.
Pada umumnya, bau badan disebabkan oleh kelenjar keringat. Jika keringat dibiarkan lama, tentu saja hal ini dapat menyebabkan bau badan.
Meski sudah banyak deodorant yang di jual dipasaran, nggak ada salahnya Anda menghilangkan bau badan menggunakan minuman tradisional. Apa saja? Simak ulasannya berikut ini.
Baca Juga: 5 Keunikan Tubuh Orang Korea, Salah Satunya Tidak Punya Bau Badan
Jus Mentimun
Minuman tradisional yang bisa Anda coba pertama yaitu jus mentimun. Kandungan anti bakterial pada timun ternyata dapat mengatasi bau badan lho. Cara membuat jus mentimun yaitu dengan menghancurkan 2 buah mentimun dan saring airnya. Tuang dalam gelas air mentimun dan tambahkan sedikit madu. Minumlah secara rutin setiap hari.
Rebusan Daun Sirih
Selanjutnya, minuman tradisional untuk mengatasi bau badan yaitu dengan air rebusan daun sirih. Diketahui kandungan yang ada pada daun sirih berfungsi sebagai anti-bakteri yang dapat mencegah keringat berlebih serta menghilangkan bau badan. Cara membuat minuman tradisional ini yaitu dengan menyiapkan 6 lembar daun sirih yang sudah dicuci bersih. Setelah itu, rebus dengan dua gelas air hingga mendidih. Minum air rebusan daun sirih tersebut setiap pagi.
Baca Juga: Penelitian Ungkap Orang Korea Tidak Punya Bau Badan, Benarkah?