Sonora.ID - Sensasi berputar yang dirasakan di bagian kepala dan disebabkan oleh berbagai hal dikenal dengan sebutan vertigo.
Vertigo tak hanya disebabkan oleh berbagai hal tetapi juga membawa dampak atau pengaruh sesuai dengan penyebab tersebut.
Seperti yang disampaikan oleh dr. Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia bahwa secara garis besar ada dua jenis vertigo yaitu sentral dan tepi.
Baca Juga: Pertolongan Pertama Atasi Vertigo, Dokter: Cari Tempat yang Gelap!
Pada vertigo tepi, gangguan yang terjadi berada di syaraf keseimbangan yang berada di dalam telinga, sehingga ada potensi bahwa penyakit yang menyebabkan vertigo adalah yang berhubungan dengan pendengaran.
“Vertigo kan gejala atau tanda ya. Kalau pusingnya itu disebabkan oleh penyakit yang bisa memengaruhi gangguan pendengaran maka vertigo bisa menyebabkan gangguan pendengaran,” jelas dr. Santi dalam program Health Corner di Sonora FM.
Beberapa kemungkinan yang terjadi adalah adanya infeksi telinga yang mungkin mengenai syaraf pendengaran sehingga gangguan pendengaran mungkin terjadi ketika vertigo dirasakan.
Baca Juga: Apa Itu Vertigo? Dokter: Hati-Hati Tanda dari Sederet Penyakit Ini