Tekan Risiko CoVID-19, PLN Kalselteng Vaksinasi Pejuang Kelistrikan

17 Maret 2021 09:16 WIB
Pos vaksinasi CoVID-19 di Kantor PLN UIW Kalselteng
Pos vaksinasi CoVID-19 di Kantor PLN UIW Kalselteng ( Humas PLN Kalselteng)

Banjarbaru, Sonora.ID - Bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Kota Banjarbaru, PLN berkomitmen menekan penyebaran Covid-19 dengan kembali melakukan vaksinasi kepada 13 orang pegawainya.

Vaksinasi dilaksanakan di Gedung Poltekkes, Jalan H. Mistar Cokrokusumo, Banjarbaru, yang bertepatan dengan vaksinasi Covid-19 untuk Pemberi Pelayanan Publik.

Dari data yang diterima, hingga Selasa (16/03), sebanyak 84 pegawai PLN Unit Induk Wilayah Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah (PLN UIW Kalselteng) telah menerima vaksinasi.

Baca Juga: Konsisten Kembangkan Energi Bersih, PLN Raih REM™️ Asia Awards 2021

Hal tersebut merupakan upaya menangkal risiko penularan dan dampak Covid-19 di lingkungan kerja, sehingga tetap dapat memberikan layanan terbaik serta berkontribusi dalam mempercepat pemulihan ekonomi, khususnya di Provinsi Kalimantan Selatan dan Kalimantan Tengah.

PLN sebagai perusahaan layanan publik yang tanpa henti beroperasi di tengah pandemi Covid-19 serta demi selalu memberikan layanan terbaik kepada pelanggan, tentunya memerlukan sistem kekebalan tubuh untuk mengenali dan mampu melawan virus tersebut.

“Sebagai perusahaan layanan publik yang terus bekerja non-stop dalam hal kelistrikan, kami berkewajiban untuk memastikan setiap petugas kami tetap bekerja meski di tengah pandemi. Kami meyakini vaksinasi ini sebagai langkah efektif untuk meminimalisir dampak dari Covid-19,” tutur Sudirman, General Manager PLN UIW Kalselteng dalam rilis yang diterima redaksi Smart FM Banjarmasin.

Baca Juga: PLN Suplai Listrik SPKLU Swasta untuk Ekosistem Kendaraan Listrik

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm