Kepala Bank Indonesia Provinsi Jawa Barat saat jumpa pers usai Rapat Koordinasi bersama Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki, di Gedung Sate Bandung, Minggu (21/3/2021) / Gun (
Reporter Indra Gunawan)
Dalam pelaksanaan Sinergi Pekan Kerajinan Jawa Barat dan Karya Kreatif Jawa Barat 2021 ini juga dilakukan upaya lanjutan digitalisasi pembayaran sebagai entry point dukungan terhadap akses pembiayaan dan penciptaan ekosistem digital secara lebih luas dan terintegrasi untuk mempercepat pemulihan ekonomi dan mendukung pencapaian visi Jawa Barat sebagai provinsi digital.
Sementara itu, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki mengatakan, UMKM yang telah merubah ekosistemnya ke arah digital telah bertambah di awal tahun 2021 ini, yaitu sebanyak 12 juta UMKM.
KemenKop UKM, Pemprov Jabar dan BI Prov Jabar, mengajak masyarakat luas khususnya di Jawa Barat untuk turut meramaikan dan menyukseskan event Sinergi Pekan Kerajinan Jawa Barat dan Karya Kreatif Jawa Barat 2021 sebagai rangkaian dari Gernas BBI dan BWI.
"Mari kita dukung upaya percepatan pemulihan ekonomi dengan mendukung Gernas BBI dan BWI melalui pembelian produk UMKM dan berwisata di dalam negeri namun dengan tetap menerapkan protokol kesehatan," pungkas Herawanto.