LIPI Gelar Vaksinasi Sebagai Bentuk Kepedulian Terhadap Negeri

21 Maret 2021 16:05 WIB
Kepala LIPI Laksana Tri Handoko
Kepala LIPI Laksana Tri Handoko ( Indra Gunawan)
Bandung, Sonora.ID - Satu tahun sudah pandemi Covid-19 melanda Indonesia. Berbagai upaya dilakukan pemerintah sebagai wujud pencegahan penyebaran virus ini, salah satunya adalah vaksinasi. 
 
Terkait dengan ini, Lembaga Ilmu Pengetahuan Indonesia (LIPI) juga turut melaksanakan vaksinasi selama dua hari, yaitu Kamis dan Jumat (18-19/3) di Jakarta.
 
“Sejauh ini sejak satu tahun ini di LIPI terkonfirmasi positif ini 107 orang, yang saat ini masih dirawat 22 orang, dan sayangnya yang meninggal 6 orang. Meskipun tidak banyak, namun secara persentase tinggi,” tutur Kepala LIPI Laksana Tri Handoko, dalam keterangan resmi LIPI yang diterima Sonora Bandung, Sabtu (20/3/2021).
 
“Sebenarnya LIPI sudah membakukan "flexible space" dan "flexible time". Sehingga ketika ada pandemi, itu saja yang kita perkuat,” ungkap Handoko. 
 
“Salah satunya yang membuat saya lega, para peneliti LIPI yang melakukan riset terkait covid 19 secara langsung, bahkan melakukan kultur virus, itu sejauh ini tidak ada yang terkonfirmasi positif,” jelasnya.
 
Handoko menambahkan, meskipun telah di vaksin, sivitas tetap harus menjaga protokol kesehatan dan juga tetap menjalankan prosedur kerja seperti selama ini. 
 

Halaman Berikutnya
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm