Dorong Pemulihan Ekonomi di Masa Pandemi, Jabar Hadirkan JAFEST 2021

21 Maret 2021 20:10 WIB
Ketua Dekranasda Jabar Atalia Praratya Kamil (kerudung hijau) mendampingi Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki (memakai iket) dalam jumpa pers JaFest 2021 di Gedung Sate Bandung, Minggu (21/3/2021).
Ketua Dekranasda Jabar Atalia Praratya Kamil (kerudung hijau) mendampingi Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki (memakai iket) dalam jumpa pers JaFest 2021 di Gedung Sate Bandung, Minggu (21/3/2021). ( Indra Gunawan)
Masih dalam rangkaian JaFest, ada pula gelaran diskusi peradaban yang akan berlangsung di kereta wisata Jakarta-Cirebon pada 27 Maret 2021. Setelah itu, akan ada festival budaya dan kuliner Betawi di Balai Kota Depok.
 
Yang menarik juga akan ada pemecahan World Record permainan tradisional secara virtual bekerja sama dengan aplikasi Tiktok yang diberi nama Ulinpiade.
 
Mengawali festival Ulinpiade, Menteri Koperasi dan UKM Teten Masduki bersama beberapa pejabat melakukan permainan tradisional khas Jabar, yakni Perepet Jengkol.
 
 
Teten memastikan pihaknya mendukung penuh JaFest 2021 karena sangat berkontribusi dalam upaya pemulihan ekonomi secara nasional. Apalagi, penduduk Jabar merupakan yang terbesar di Indonesia.
 
Tujuan berikutnya, kata Teten, yakni mendorong transformasi digital UMKM. Pada 2020, UMKM yang terhubung ke platform digital baru 13 persen atau sekitar 8 juta. Namun, per hari ini, sudah meningkat menjadi 12 juta UMKM.
 
"Akan terus digenjot menjadi 30 juta UMKM sudah go digital dengan sasarannya sekarang adalah UMKM outbording di platform digital di daerah-daerah," katanya.
 
Menurut Teten, UMKM Indonesia belum sepenuhnya pulih usai terpuruk karena pandemi COVID-19. Meski begitu, geliat produksi UMKM mulai bangkit. Hal itu terlihat dari peningkatan penjualan dan permintaan KUR.
 
 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm