Hindari Posisi Tangga yang Berhadapan dengan Kamar Mandi
Tak hanya menghindari tangga yang berhadapan dengan kamar tidur saja, menurut ilmu fengshui juga seharusnya menghindari posisi tangga yang berhadapan dengan kamar mandi.
Sebab, hal ini akan mengakibatkan energi ‘Qi’ terseret keluar melalui saluran. Untuk memperbaiki masalha ini, sebaiknya Anda memindahkan posisi pintu kamar mandi agar tidak segaris lurus dengan mulut tangga, meletakkan tirai di pintu, atau meletakkan tanaman di dalam kamar mandi agar membawa energi ‘Qi’
Hindari Posisi Tangga Melewati Pintu Utama
Selanjutnya, Anda harus menghindari posisi tangga yang melewati pintu utama. Sebab, posisi tangga yang melewati pintu utama dapat menyebabkan energi ‘Qi’ yang masuk ke dalam ruangan menjadi tertekan.
Hindari Jarak Tangga dengan Pintu Depan Terlalu Dekat
Hindari untuk memposisikan tangga yang segaris lurus dan menuju pintu depan dalam jarak yang relatif dekat atau kurang dari 5 meter.
Sebab, posisi tangga seperti ini menjadi salah satu penyebab keluarha sulit mengumpulkan kekayaan. Sebab, enegri ‘Qi’ yang dibawa dari tangga ketika turun ke bawah akan bergegas ke luar rumah melalui pintu.
Baca Juga: 5 Cara Usir Nasib Sial Menurut Fengshui Rumah, Lakukan Sekarang!