Banjarmasin, Sonora.ID - Sekitar pukul 16.00 Wita, kota Banjarmasin dilanda hujan deras yang disertai dengan angin kencang.
Tiga pohon berukuran besar di sejumlah daerah pun diketahui tumbang, hingga mengganggu arus lalu lintas pengendara.
Untungnya, ketiga pohon tersebut tumbang tidak menimbulkan korban dan kerugian yang berarti.
Baca Juga: Larangan Mudik Saat Pandemi, Pemko Banjarmasin Masih Liat-Liat Regulasi
“Terjadi di tiga daerah. Di Jalan Pramuka, Piere Tendean dan Belitung,” ucap Mukhyar, Kepala Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Banjarmasin, saat dikonfirmasi Smart FM Banjarmasin di Balai Kota, Kamis (08/04) sore.
Mukhyar menjelaskan, bahwa jenis pohon yang tumbang itu kebanyakan berjenis adalah trembesi. Penyebabnya lantaran karena usia pohon yang sudah berusia tua.
Dalam hal ini, proses evakuasi ketiga pohon tumbang tersebut langsung ditangani oleh beberapa instansi terkait, seperti BPBD, DLH dan masyarakat sekitar.
“Nanti kita upayakan peremajaan pohon,” tambahnya lagi.
Baca Juga: Diduga Berpihak ke Paslon Tertentu, ASN Pemprov Kalsel Dilaporkan ke Bawaslu