Kapolda Kalsel Luncurkan Buku Saku Bhabinkamtibmas untuk Pedoman Tugas

9 April 2021 11:42 WIB
peluncuran Buku Saku Bhabinkamtibmas oleh Kapolda Kalsel, Irjen Pol Rikwanto
peluncuran Buku Saku Bhabinkamtibmas oleh Kapolda Kalsel, Irjen Pol Rikwanto ( Humas Polda Kalsel)

Oleh karena itu, dirinya berharap dengan diluncurkannya Buku Saku Bhabinkamtibmas, dapat memberikan bekal kepada seluruh personel Polri di jajaran Polda Kalimantan Selatan, khususnya para Bhabinkamtibmas dalam pengabdian kepada masyarakat.

“Bhabinkamtibmas menjadi etalase kepolisian, setelah Bapak Kapolri Jenderal Polisi Drs. Listyo Sigit Prabowo, M.Si., mencanangkan Polsek-Polsek yang ditugaskan khusus melayani masyarakat,” ucapnya.

Sementara itu, Direktur Binmas Polda Kalsel, Kombes Pol Widiatmoko, dalam sambutannya menyampaikan bahwa tujuan dibuatnya Buku Saku Bhabinkamtibmas sebagai wujud Direktorat Binmas Polda Kalsel dalam mendukung dan melaksanakan Program Prioritas Kapolri, yakni Pemantapan Kinerja Harkamtibmas dengan menjadikan Bhabinkamtibmas sebagai sahabat masyarakat dan pusat informasi tentang bahaya radikalisme dan terorisme.

Baca Juga: Tak Ada Izin Mendagri, Sebagian Kepala SKPD Hingga Sekda Banjarmasin Pun Kosong

Bagi masyarakat, Buku Saku Bhabinkamtibmas ini merupakan pedoman untuk Polsek yang dulunya melakukan penyidikan dan saat ini menjadi Polsek Harkamtibmas.

"Buku Saku Bhabinkamtibmas yang diluncurkan saat ini berisikan pengetahuan kemampuan Bhabinkamtibmas sebagai Pembina Kamtibmas di Desa," jelasnya.

Untuk itu, dengan berbekal Buku Saku ini, Bhabinkamtibmas diharapkan mampu untuk meningkatkan kemampuan, pengetahuan dan wawasan sehingga tidak tertinggal informasi dan berbagai dinamika yang terjadi pada masyarakat mengingat perkembangan ke depan masyarakat yang semakin cerdas.

 

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm