Sonora.ID – Berjalan kaki bisa membuat tubuh kita tetap sehat dan bugar, bahkan bisa membantu kita menurunkan berat badan, lho!
Hal ini terjadi karena aktif secara fisik apapun bisa menurunkan berat badan, berolahraga juga bisa mengurangi risiko Anda terkena penyakit jantung, diabetes, hingga kanker.
Jalan kaki adalah salah satu olahraga yang direkomendasikan, selain minim modal, jalan kaki juga berisiko rendah dan bisa dilakukan oleh kebanyakan orang.
Lantas, bagaimana jalan kaki bisa membantu menurunkan berat badan? Berikut penjelasannya seperti dilansir dari Kompas.com:
Baca Juga: 3 Manfaat Olahraga Jalan Kaki Bagi Ibu Hamil, Salah Satunya Memperlancar Persalinan
Jalan kaki membakar kalori
Tubuh Anda membutuhkan energi dalam bentuk kalori untuk semua reaksi kimia kompleks yang memungkinkan Anda bergerak, bernapas, berpikir, dan berfungsi secara normal.
Kebutuhan kalori harian pada masing-masing orang pun berbeda-beda, karena dipengaruhi oleh hal-hal seperti berat badan, jenis kelamin, gen, dan tingkat aktivitas.
Pastinya, jika Anda ingin menurunkan berat badan, Anda perlu membakar lebih banyak kalori daripada yang Anda peroleh atau konsumsi atau yang disebut defisit kalori.
Mencoba berolahraga dengan berjalan lebih sering sangat mungkin dapat membantu Anda membakar lebih banyak kalori dan mengurangi berat badan.
Faktanya, berjalan kaki sejauh satu mil (1,6 km) mungkin bisa membakar sekitar 100 kalori. Tapi, hal ini tergantung pada jenis kelamin dan berat badan Anda.