Nam Joo Hyuk bahkan medapatkan ejekan karena mimpinya tersebut.
"Ketika kami berbagi impian kami sebagai siswa baru di sekolah menengah, saya berkata, 'Saya akan menjadi model.' Tapi teman-temanku menertawakanku," ucapnya.
Tak peduli dengan ejekan temannya, Nam Joo Hyuk tetap percaya diri dengan kemampuan dirinya.
Baca Juga: Pentingnya Membahas soal Keuangan dengan Pasangan Sebelum Menikah
"Saya mengatakan kepada mereka, 'Tunggu saja. Saya akan menjadi model dalam 3 tahun," tegas Nam Joo Hyuk.
Menurutnya, keragu-raguan temannya itu ia jadikan motivasi untuk bisa mencapai tujuannya.
"Saya benar-benar menjadi model dalam 3 tahun. Saya bisa mengejarnya begitu saya memiliki tujuan…," katanya.