Sonora.ID - Wisata kuliner sudah menjadi gaya hidup sebagian besar masyarakat Indonesia. Itulah sebabnya banyak sekali website dan juga akun-akun di media sosial yang secara khusus menyajikan informasi mengenai tempat kuliner, menu kuliner bahkan resep-resep kuliner andalan nusantara.
Tak jarang juga banyak influencer yang baru bermunculan karena bakatnya yang mumpuni dalam mereview sebuah makanan, salah satunya adalah Jaya Soesanto atau yang lebih dikenal dengan akun Instagram @kokolemak.
Dalam acara webinar yang diselenggarakan oleh Radio Sonora Semarang (7/5) pria yang kerap disapa koko tersebut memberikan 8 jurus jitu menjadi food reviewer yang cakap.
Baca Juga: Lebaran Sudah Dekat, Ini Cara Membuat Ketupat Legit Anti Gagal
Mulai aja dulu
Hal pertama yang paling menjadi tonggak keberlanjutan langkah berikutnya adalah dengan memulainya terlebih dahulu karena langkah kecilpun jika digeluti akan dapat menghasilkan hal yang besar.
Jadi buat kamu yang ingin melakukan sesuatu tidak perlu bimbang, yang terpenting adalah mulai aja dulu. Memulai dengan mendokumentasikan foto makanan atau minuman dan memberi caption-caption yang menarik.
Dokumentasikan objek secara menarik
Untuk menjadi good food reviewer tentunya harus bisa menyajikan foto ataupun video dari makanan yang di-review.
Oleh karena itu penting bagi para food reviewer untuk dapat mengambil foto dari berbagai angel agar dapat menghasilkan foto yang bagus. Penambahan property juga dapat dilakukan agar gambar yang dihasilkan lebih aesthetic dan yang paling penting adalah berikan pencahayaan yang cukup saat mengambil foto/video.
Tidak harus menggunakan kamera profesional, food reviewer juga bisa memanfaatkan handphone yang sudah dilengkapi dengan berbagai aplikasi editor agar makanan yang dicapture terlihat lebih lezat sehingga menimbulkan keinginan untuk mencoba bagi orang yang melihatnya.
Baca Juga: Bahaya bagi Tubuh, Ini Dampak Masakan Bersantan yang Dipanaskan Berulang Kali