Dimulai Hari Ini, Berikut 2 Vaksin yang Digunakan dalam Vaksinasi Gotong Royong

17 Mei 2021 15:40 WIB
ilustrasi vaksin gotong royong
ilustrasi vaksin gotong royong ( Freepict.com)

Sonora.ID - Hari ini, Senin, 17 Mei 2021 pemerintah menjadwalkan pelaksanaan program vaksinasi gotong royong.

Program yang telah diatur dalam Peraturan Menteri Kesehatan (Permenkes) Nompr 10 Tahun 2021 ini merupakan pelaksanaan vaksinasi kepada karyawan/karyawati, keluarga, dan individu lain dalam keluarga yang pendanaannya dibebankan pada badan hukum atau badan usaha.

Dalam vaksinasi gotong royong ini, ada dua jenis vaksin yang digunakan, hal ini dinyatakan oleh Direktur Utama Bio Farma, Honesti Basyir.

"Jenis vaksin yang akan digunakan dalam vaksin gotong royong yakni akan dimulai dengan vaksin Sinopharm," ujar Honesti melansir dari kompas.com.

“Rencanaya ada vaksin CanSino juga,” pungkasnya.

Sama halnya dengan vaksinasi sebelumnya, prosedur vaksinasi goyong royong juga akan dilakukan sebanyak dua kali dengan jeda waktu yang nantinya akan diberikan.

Dijelaskan pula oleh Honesti, penerima vaksin gotong royong juga akan mendapatkan jenis vaksin yang sama seperti penyutikan vaksin yang pertama.

Baca Juga: Arab Saudi Izinkan Umrah untuk Jamaah yang Sudah Divaksin Covid-19

Vaksin Sinopharm

Vaksin Sinopharm merupakan vaksin berjenis inactivated vaccine yang disebut SARS-CoV-2 Vaccine (Vero Cell).

Vaksin ini menggunakan partikel virus yang dimatikan untuk mengekspos sistem kekebalan terhadap virus, tanpa mengambil risiko respons penyakit serius.

Virus ini aman untuk digunakan dan sudah mendapatkan izin dari Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Selain itu, vaksin Sinopharm telah mendapatkan sertifikat halal dari Majelis Ulama Indonesia (MUI).

Baca Juga: Silaturahmi Virtual, Menag Ingatkan Ajaran Agama untuk Selamatkan Nyawa Sesama

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm