Sonora.ID - Memiliki berat badan yang ideal memang menjadi salah satu hal yang dicita-citakan banyak orang. Bukan melulu soal penampilan, tetapi berat badan yang ideal juga membuat risiko berbagai penyakit menurun.
Salah satunya adalah asam urat, dr. Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia dalam program Kamusehat di Radio Sonora FM menegaskan bahwa, kegemukan bisa meningkatkan risiko terkena asam urat.
“Asam urat meningkat itu rentan terjadi pada orang-orang yang badannya besar, jadi yang kegemukan atau kelebihan berat badan. Risikonya menderita peningkatan asam urat itu meningkat, maka perlu melakukan aktivitas fisik agar berat badannya tubuh,” jelas dr. Santi.
Baca Juga: 6 Hal yang Harus Anda Perhatikan Ketika Diet Saat Menstruasi
Maka, dr. Santi menyarankan bagi Anda yang memiliki berat badan berlebih untuk melakukan beberapa jenis olahraga ini agar terhindar dari asam urat.
Berenang
“Aktivitas fisik yang harus dilakukan adalah aktivitas fisik yang sifatnya low impact. Jadi jangan yang lompat-lompat. Sarannya apa? Berenang,” tegasnya.
Baca Juga: Kurangi Risiko Kegemukan, Jangan Lewatkan Minum Air Putih saat Bangun Tidur