Palembang, Sonora.ID – Pemerintah Kota (Pemkot) Palembang buka peluang menjalin kerjasama dengan Bank Syariah Indonesia (BSI) Kanwil Palembang terkait program Kredit Usaha Rakyat (KUR) yang kini tengah digencarkan.
“Apabila BSI ingin menjalin kerjasama dalam penyaluran KUR boleh, Pemkot Palembang siap berkoordinasi untuk memberikan refrensi kepada BSI, karena nasabah-nasabah kita sudah paham dan termasuk nasabah yang aktif,” ungkap Walikota Palembang, Harnojoyo kepada wartawan, Selasa (25/05).
Harno mengatakan, hingga kini Pemkot Palembang telah menyalurkan KUR kepada kurang lebih kepada 4 ribu UMKM di Palembang.
Baca Juga: BSI Palembang Migrasi di Bulan Juni, ini Persyaratan yang Harus Dilengkapi
“Hingga saat ini kurang lebih ada 4 ribu UMKM yang diberikan kredit dan agunan tanpa bunga oleh Pemkot Palembang melalui Bank Perkreditan Rakyat (BPR),” katanya.
Harno menambahkan, Pemkot Palembang tidak menemui kendala selama proses penyaluran KUR dilakukan.
“Alhamdulillah UMKM yang menerima bantuan KUR melalui BPR ini 99 persen lancar, jadi apabila BSI ingin menyalurkan dana KUR ke UMKM boleh, kita akan memberikan refrensi karena nasabah kita sudah paham,” ujarnya.
Menanggapi hal ini, Area Manager BSI Palembang, Luthfi Bukhari pun memberikan apresiasi terhadap program penyaluran KUR yang dilakukan oleh Pemkot Palembang.
“Menurut saya program ini baik sekali dan akan menjadi nasabah yang bagus sekali untuk KUR BSI. Kalau ada kesempatan kami akan intens lagi diskusi dengan Pak Wali agar nasabah yang naik kelas tadi akan kita tingkatkan kembali lewat KUR,” ujarnya.
Luthfi pun membeberkan, total dana KUR yang telah disalurkan BSI sejak Januari hingga 16 Mei 2021 sebesar Rp 39,6 miliar.