Sonora.ID - Memilih warna cat rumah atau tempat usaha menjadi hal terpenting yang harus dipikirkan. Sebab menurut fengshui, warna cat rumah bisa membawa keberuntungan, lho.
Ya, dalam kaitannya dengan hunian, fengshui banyak digunakan dalam hal penataan ruang, furnitur, hingga pemilihan warna cat rumah.
Nah, bagi Anda yang percaya dengan pedoman fengshui, sebaiknya untuk merancang atau mendiskusikan terlebih dahulu warna cat rumah apa yang bisa bawa keberuntungan bagi penghuninya.
Baca Juga: Fengshui Rumah Ada Tokeknya, Benarkah Bisa Membawa Rezeki ke Rumah?
Sebab, warna rumah juga memberikan energi-energi yang kuat sehingga bisa memberikan energi positif ketika pemilihan warnanya tepat.
Tidak semua warna cat cocok diterapkan pada kios. Semua tergantung dari bisnis yang Anda geluti, target pasar, hingga warna kios-kios lain di sekitarnya. Jika Anda belum menentukan warna cat yang menarik untuk kios, berikut adalah beberapa pilihannya.
1. Merah
Warna merah dapat menciptakan kesan mendesak. Tidak heran jika warna ini sering dipakai ketika ada diskon besar-besaran. Merah juga mampu menarik perhatian pelanggan dan biasanya digunakan untuk menonjolkan ruangan-ruangan tertentu.
Namun perlu diingat, terlalu banyak menggunakan warna merah juga tidak baik, karena dapat mengganggu pelanggan dan justru menciptakan efek sebaliknya.
Cara paling bijak adalah menggunakan warna merah di area-area tertentu saja. Gunakan cat merah pada tempat-tempat yang ingin Anda tonjolkan untuk menarik perhatian.