Klenyem, Gorengan Bercita Rasa Gurih dan Manis Favorit Masyarakat Jawa

3 Juni 2021 16:09 WIB
Klenyem, Gorengan Bercita Rasa Gurih dan Manis Favorit Masyarakat Jawa
Klenyem, Gorengan Bercita Rasa Gurih dan Manis Favorit Masyarakat Jawa ( )

Semarang, Sonora.ID - Gorengan memang menjadi penganan paling banyak diminati oleh masyarakat Indonesia. Gorengan sendiri terdiri dua macam, gorengan dengan cita rasa asin atau gurih dan gorengan dengan cita rasa manis.

Salah satu gorengan khas Jawa dengan cita rasa manis adalah “Klenyem”.

Klenyem merupakan kuliner unik berasal dari Jepara, Jawa Tengah. Di beberapa wilayah di kota ini, juga menyebutnya dengan nama “Lempok”.

Meski berasal dari kota ukir Jepara, namun mayoritas masyarakat Jawa, sangat akrab dan terbiasa membuat klenyem ini.

Baca Juga: 5 Makanan Khas Temanggung yang Wajib Kamu Coba Saat Berkunjung

Penyebutan namanya pun beragam, di daerah Jawa Barat jajanan ini disebut misro, di daerah Jawa Timur sering disebut jemblem, di Yogyakarta disebut cemplon dan orang Cilacap menyebutnya ondol-ondol.

Makanan olahan yang terbuat hanya dari 3 bahan, yaitu singkong, kelapa, dan gula merah ini memiliki sensasi rasa unik, perpaduan gurih di luar dan manis di dalam.

Proses pembuatannya pun terbilang mudah. Pertama, parut singkong  dan kelapa lalu campur dan beri sedikit garam.

Kemudian ambil adonan, isi dengan gula merah yang telah disisir, bulatkan. Lalu, goreng di dalam minyak panas hingga matang dan siap disajikan.

Makin mantap disajikan di waktu hangat sebagai teman minum kopi atau teh hangat.

Baca Juga: 7 Makanan Khas Sragen yang Suka Bikin Kangen Kampung Halaman

PenulisIyeng Veda
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm