20 Orang Positif Covid-19, Jalan Gatsu VI L Denpasar Ditutup Sementara

1 Juli 2021 15:03 WIB
Pada hari ini Kamis, 1 Juli 2021, Jalan Gatot Subroto VI L, Dusun Terunasari, Desa Dauh Puri Kaja, Denpasar, Bali ditutup sementara.
Pada hari ini Kamis, 1 Juli 2021, Jalan Gatot Subroto VI L, Dusun Terunasari, Desa Dauh Puri Kaja, Denpasar, Bali ditutup sementara. ( )

Denpasar, Sonora.ID - Pada hari ini Kamis, 1 Juli 2021, Jalan Gatot Subroto VI L, Dusun Terunasari, Desa Dauh Puri Kaja, Denpasar, Bali ditutup sementara. Hal ini disebabkan sebanyak 20 warga yang tinggal di kawasan tersebut dinyatakan positif Covid-19. Dan penutupan ini dilaksanakan hingga 5 Juli 2021 mendatang.

Seorang pecalang Banjar Dinas Terunasari, Abdul Gofur menuturkan bahwa penutupan sementara ini dilaksanakan mulai pukul 07.00 WITA.

Kronologi warga yang positif Covid-19 sebanyak 20 orang ini, Abdul Gofur menjelaskan bahwa hal ini berawal dari 2 orang warga asli setempat bepergian ke luar Bali tepatnya di Depok. Kemudian dijemput oleh tetangganya seorang sopir taksi online. Selanjutnya, setibanya di Bali 2 orang tersebut sakit.

Baca Juga: Sebanyak 18 Orang Sembuh di Kota Denpasar, Kasus Positif Covid-19 Masih Tinggi

Selanjutnya berobat ke Puskesmas dan diswab ternyata hasilnya positif. Keduanya pun diminta isolasi mandiri dan saat ini sudah sembuh.

"Sopir ini ngekos dan juga berinteraksi dengan beberapa warga sekitar," ucapnya.

Sementara itu, Perbekel Desa Dauh Puri Kaja, I Gusti Ketut Sucipta menambahkan beberapa hari berikutnya, sopir taksi online tersebut juga sakit. Setelah menjalani swab ternyata hasilnya positif. Tak hanya itu, beberapa tetangga kosnya dan warga sekitar juga sakit dan bergejala.

Atas inisiatif Kepala Dusun/Banjar Terunasari dilaksanakanlah swab kepada 43 warga pada Selasa 29 Juni 2021 kemarin.

EditorKumairoh
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm