Pihaknya juga akan menempatkan petugas yakni Dishub dan petugas Lantas Polresta Banjarmasin, untuk pengaturan arus lalu lintas di kawasan tersebut.
"Petugas Kepolisian dan Dishub nanti standby aja di jam sibuk atau padat, seperti pagi dan sore," ungkapnya.
Sementara itu, Kasat Lantas Polresta Banjarmasin, Kompol Gustaf Adolf Mamuaya mengaku pihaknya siap menempatkan petugas dilapangan.
Baca Juga: Kali Ini Portal Jembatan Alalak II Terpelintir, Warga: Sering Dengar Bunyi 'Teng' Malam Hari
"Tetap anggota saya siapkan di lokasi," ungkapnya melalui pesan singkat WA, Rabu, (07/07/21).
Adapun berapa personil yang diturunkan, ia mengaku masih melihat kondisi dilapangan.
"Nanti kita lihat situasi nya bagaimana," tutupnya.