Hari Indonesia Menabung, OJK Tingkatkan Literasi Dan Inklusi Keuangan Khusus Pelajar

16 Juli 2021 22:15 WIB
Hari Indonesia Menabung, OJK Tingkatkan Literasi Dan Inklusi Keuangan Khusus Pelajar
Hari Indonesia Menabung, OJK Tingkatkan Literasi Dan Inklusi Keuangan Khusus Pelajar ( )

Bandung, Sonora.ID - Mulai Juli hingga Agustus 2021, Otoritas Jasa Keuangan (OJK) bersama Pemerintah Provinsi Jawa Barat dan PT Bank Jabar dan Banten Syariah (bank bjb syariah) menyelenggarakan serangkaian kegiatan yang terdiri dari akuisisi rekening pelajar, publikasi dan edukasi keuangan secara masif melalui kegiatan KEJAR Prestasi Anak Indonesia (KREASI) tahun 2021 dengan tema “Satu Rekening Satu Pelajar, Wujudkan Impian Anak Indonesia”. 

Kegiatan ini dilaksanakan dalam upaya meningkatkan literasi dan inklusi keuangan pada pelajar di Jawa Barat, dan dalam rangkaian Hari Indonesia Menabung yang diperingati setiap 20 Agustus.
 
OJK KR 2 Jawa Barat bersama dengan bank bjb syariah dan Pemerintah Provinsi Jawa Barat yang juga di hadiri oleh Anggota DPR RI Komisi XI Puteri Komarudin menyelenggarakan Webinar kepada guru, pelajar dan orang tua/wali murid di Jawa Barat dengan tema “Menumbuhkan Budaya Menabung Sejak Dini” sebagai pembukaan dari rangkaian program KEJAR Jawa Barat tahun 2021 secara virtual.
 
 
Tidak hanya edukasi keuangan tentang pentingnya menabung yang disampaikan oleh narasumber dari OJK KR 2 Jawa Barat dan BJBS namun pada kegiatan tersebut juga dilaksanakan simbolisasi penyerahan tabungan Simpel iB kepada 1000 pelajar.
 
“Program ini selain untuk meningkatkan inklusi keuangan juga memberi pemahaman terhadap produk keuangan sejak dini terutama kepada pelajar yang memiliki potensi masih sangat besar sehingga diharapkan indeks literasi dan inklusi keuangan semakin meningkat,” ujar Anggota DPR RI Komisi XI Puteri Komarudin yang memberikan sambutan sekaligus membuka kegiatan tersebut, Jumat (16/7/2021).
 
Sementara itu, Pemprov Jabar yang diwakili oleh Kepada Biro Pereknomian Setda Provinsi Jawa Barat, Benny Bachtiar menyampaikan dukungan kegiatan tersebut. 
 

Halaman Berikutnya
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm