Kerja Sama Pertamina dan Kanwil Kemenkumham Sumsel

15 Agustus 2021 11:25 WIB
Kerja Sama Pertamina dan Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan
Kerja Sama Pertamina dan Kanwil Kemenkumham Sumatera Selatan ( Sonora FM Palembang)

Palembang, Sonora.ID - Kilang Pertamina Plaju telah bekerjasama dengan Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Provinsi Sumatera Selatan dalam rangka pembinaan dan pembimbingan Warga Binaan Pemasyarakatan di Sumatera Selatan, khususnya bagi yang berdomisili di ring 1 perusahaan, yaitu Kecamatan Plaju, Kota Palembang dan Kecamatan Banyuasin I, Kabupaten Banyuasin.

Kerja sama ini diwujudkan melalui implementasi program PATRA (Palembang Terampil) Academy untuk memberikan pelatihan, sertifikasi, dan ke depannya mampu mendorong semangat berwirausaha bagi WBP.

Siti Rachmi Indahsari selaku Area Manager Communication, Relation & CSR Pertamina RU III Plaju sebagai narasumber webinar “Implementasi Perjanjian Kerja Sama dengan Kelompok Masyarakat Peduli Pemasyarakatan di Era New Normal “ Jumat 13 Agustus 2021, menyampaikan permasalahan, potensi, dan strategi implementasi program PATRA Academy yang efektif dan tetap memerhatikan protokol kesehatan Covid-19.

Baca Juga: Pertamina Gandeng Kemendes PDTT dan BI Dukung UMK-BUMDES Go Online dan Naik Kelas

Pertamina bersinergi secara optimal bersama dengan Kanwil Kemenkumham Sumsel untuk mewujudkan the significant change story sehingga para WBP mampu kembali diterima dan memberikan kebermanfaatan di lingkungan sekitarnya.

Tidak hanya itu, komitmen Kilang Pertamina Plaju berimplikasi pada perwujudkan cerita perubahan penting dimana WBP nantinya dapat menjadi aktor perubahan hingga local hero yang memberikan energi kebermanfaatan.

Sementara itu Dadi Mulyadi, Bc.IP., S.H., M.H selaku Kepala Divisi Pemasyarakatan Provinsi Sumatera Selatan mengatakan “Pentingnya penerapan AKRAB (Aktif, Kreatif, Responsif, Akuntabel, dan Bermanfaat) bagi Pokmas Lipas. Hal ini ternyata telah dilaksanakan oleh Pokmas Lipas kerja sama tahun 2021 dengan Kilang Pertamina Plaju sangatlah baik. Semoga ke depan, kegiatan yang diimplementasikan selalu diberikan kelancaran dan berkelanjutan”.

Baca Juga: Dukung Gerakan Bangga Buatan Indonesia, Pertamina Ajak UMKM Go Digital

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm