Pontianak, Sonora.ID - Meskipun digelar secara terbatas, upacara pengibaran Bendera Merah Putih dalam rangka Hari Ulang Tahun (HUT) ke-76 Kemerdekaan Republik Indonesia (RI) di Halaman Kantor Wali Kota Pontianak berlangsung khidmat, Selasa (17/8/2021). Sebanyak 32 anggota Paskibraka menjalankan tugasnya mengibarkan Bendera Merah Putih.
Wali Kota Pontianak Edi Rusdi Kamtono mengatakan peringatan Hari Kemerdekaan RI di tengah pandemi Covid-19 sudah memasuki tahun kedua. Meskipun dengan keterbatasan jumlah peserta dan tempat pelaksanaan upacara, namun tidak mengurangi kekhidmatan dalam memperingati HUT ke-76 Kemerdekaan RI. Momentum peringatan Hari Kemerdekaan ini pula, ia berharap bisa menjadi penyemangat bagi bangsa Indonesia untuk melawan pandemi Covid-19.
"Semoga pandemi Covid-19 di Kota Pontianak dan Indonesia bisa sirna sehingga kita bisa beraktivitas kembali," ujarnya.
Baca Juga: Masuk PPKM Level 3, Pontianak Siap Gelar Pembelajaran Tatap Muka (PTM)
Tidak seperti tahun-tahun sebelum pandemi, peringatan HUR ke-76 RI tahun ini berbeda karena melihat kondisi pandemi yang masih belum berakhir. Berbagai kegiatan perlombaan yang biasanya digelar di masyarakat, kini hanya bisa dilakukan secara terbatas dan menerapkan protokol kesehatan secara ketat. Bahkan lebih dianjurkan untuk dilaksanakan secara virtual untuk mencegah penyebaran Covid-19.
"Silakan lakukan kreativitas dan inovasi masing-masing untuk memperingati Hari Kemerdekaan," ucapnya.
Edi menekankan, hal yang paling penting adalah bagaimana mengajak lingkungan sekitar untuk menerapkan protokol kesehatan dan vaksinasi.