Atalia menambahkan, ada inovasi baru di Pramuka Jabar, yaitu Super Apps Pramuka Jabar Juara. Ini adalah aplikasi yang diluncurkan dengan tujuan supaya gerakan Pramuka Jabar mampu mengembangkan pengetahuan dan teknologi serta memiliki karakter disiplin yang penuh dengan keilmuan dan inovasi.
Selain itu, menurutnya, dengan tema Berbakti Tanpa Henti, peran Pramuka selama ini banyak membantu khususnya di masa pandemi. Terlebih dihadirkannya
"Pramuka memiliki peran cukup penting pada masa pandemi ini. Bahkan untuk membantu terbentuknya herd immunity, kami berencana mengadakan kegiatan vaksinasi pramuka yang akan digelar pada 28 Agustus 2021 di enam lokasi secara serentak, seperti Bandung, Karawang, Cimahi, Majalengka, Bekasi, Kabupaten Bandung dengan masing-masing lokasi sebanyak 56 ribu dosis vaksin dikali dua. Vaksinasi ini nantinya juga terbuka untuk umum atau warga Jabar," papar Atalia lagi.
Baca Juga: Meski Indonesia Tengah Dirundung Pandemi, Atalia Minta PKK Harus Tetap Berinovasi
Dalam jumpa pers yang digelar secara virtual, Pramuka Kwarda Jabar memberikan beragam penghargaan dan apresiasi kepada para anggotanya, seperti salah satunya pemberian bantuan kemanusiaan kepada Kwartir Cabang (Kwarcab) Majalengka.
Selain itu, Pramuka Kwarda Jabar juga akan merevitalisasi Jembatan Gantung di Sungai Cisanggarung yang menghubungkan Desa Kalirahayu Jawa Barat dan Desa Limbangan Jawa Tengah. Rencananya Jembatan Gantung Cisanggarung akan menggunakan kawat sling baja sepanjang 150 meter.