Palembang, Sonora.ID - Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Level 4 di Palembang resmi berakhir pada hari ini, Senin (23/08).
Sebelumnya, Pemkot Palembang menetapkan PPKM Level 4 dilaksanakan sejak 09-24 Agustus 2021.
PPKM Level 4 yang berlaku di Palembang saat ini merupakan perpanjangan yang ketiga kalinya.
Terkait diperpanjang atau tidaknya PPKM Level 4 di Palembang yang berakhir hari ini, Sekretaris Daerah Kota Palembang, Drs. Ratu Dewa belum dapat memastikan apakah akan diperpanjang atau tidak.
Baca Juga: PTM Terbatas: Presiden Dukung, Asal Sekolah Pastikan Prokes Dan Sudah Vaksinasi
“Yang menentukan diperpanjang atau tidaknya PPKM ini ada di BNPB Pusat, namun info terakhirnya bakal diperpanjang ya, tapi kita belum bisa memastikan karena keputusannya berada di BNPB Pusat,” katanya.
Sebelumnya, Wakil Gubernur Sumatera Selatan Mawardi Yahya di Palembang, Sabtu (21/08) lalu mengatakan, pemerintah pusat berencana untuk melakukan perpanjangan masa PPKM selama 15 hari terhitung mulai 24 Agustus sampai 6 September.
Mawardi Yahya menegaskan bahwa dalam rencana tersebut Kota Palembang kembali masuk dalam daftar daerah berlakukan PPKM level empat.
Selain Kota Palembang juga diikuti Kota Prabumulih yang kembali masuk dalam daftar, tapi status itu masih bersifat sementara yang masih menunggu keputusan dari Presiden Joko Widodo pada Senin (22/08) mendatang.
Baca Juga: Jeritan Para MC Ditengah Pemberlakukan PPKM yang Tak Kunjung Usai