Pontianak, Sonora.ID - Seorang penumpang pesawat Lion Air dengan nomor penerbangan JT-718 rute Jakarta-Pontianak mendapat pertolongan medis saat proses penurunan penumpang di Bandara Supadio, Kubu Raya, Rabu 25 Agustus 2021.
Corporate Communications Strategic of Lion Air, Danang Mandala Prihantoro mengatakan awak kabin mendapatkan informasi pukul 16.30 WIB bahwa satu penumpang berinisial S duduk di nomor 29A membutuhkan pertolongan medis.
Sebelumnya, Lion Air JT 718 dijadwalkan berangkat pukul 15.00 WIB.
Selama penerbangan awak kabin tidak menemukan laporan atau menunjukkan kondisi tertentu yang memerlukan penangangan medis.
Baca Juga: Lion Air Group Sediakan Layanan Rapid Test Seharga Rp95 Ribu
Lion Air JT-718 tiba di Bandar Udara Internasional Supadio pada 16.25 WIB.
Danang Mandala Prihantoro menjelaskan setelah mendapatkan keterangan detail dan pengamatan, SFA segera melakukan pengumuman (announcement) apakah dalam penerbangan terdapat profesi dokter atau tenaga medis.
Lion Air kemudian berkoordinasi dengan petugas layanan darat (ground staff) bersama tim medis dari Kantor Kesehatan Pelabuhan guna penanganan penumpang S yang tidak sadarkan diri di kabin pesawat saat di darat.
Baca Juga: Lion Air Group Tegaskan Pihaknya Tetap Menjual Harga Tiket Pesawat Sesuai dengan Aturan yang Belaku