Manado, Sonora.ID - Sejumlah sekolah di kota Bitung, melakukan vaksinasi terhadap para siswa, sebelum mengikuti pembelajaran tatap muka (PTM) terbatas.
Selain vaksinasi siswa, para guru juga diwajibkan swab antigen untuk memastikan tidak terpapar Covid-19.
SMK Negeri 2 Bitung, adalah salah satu sekolah yang yang melakukan vaksinasi Covid-19 terhadap para siswa, untuk mengawali PTM terbatas di sekolah.
Baca Juga: PTM Kembali Digelar, Siswa yang Sakit Disarankan Tetap Belajar Daring
Vaksinasi tersebut merupakan syarat yang ditetapkan pihak sekolah guna menghindari penyebaran virus Covid-19.
Selain vaksinasi bagi siswa, para guru disekolah tersebut, tes swab antigen guna memastikan mereka tidak terpapar Covid-19.
“Para guru dan tenaga kependidikan lainnya wajib ikut tes swab antigen sebagai salah satu syarat terlaksananya ptm terbatas, selain itu siswa wajib divaksinasi, “ kata Kepala Sekolah SMKN 2 Bitung, di Bitung, Sulawesi Utara, Kamis (2/9/2021).