Kedua, kasus perawatan per pekan di tanggal yang sama, berada di angka 123,29 dengan kasus rata-rata 17,61 per 100 ribu penduduk. Yang berarti, meletakkan Banjarmasin di level III.
Indikator terakhir, yakni jumlah keterisian tempat tidur per pekan. Dari sembilan rumah sakit rujukan yang ada di Banjarmasin, yang terisi hanya sebanyak 123 tempat tidur. Posisinya berada di level II.
"Kemudian, ada pula indikator lain seperti tingkat transmisi komunitas. Dari tiga indikator yakni kasus terkonfirmasi positif perpekan kita berada di level II, kasus penambahan rawat inap per pekan ada di level III, dan jumlah kematian per pekan ada di level III," jelasnya, saat dikonfirmasi Smart FM, Senin (06/09) sore.
Baca Juga: PPKM Berakhir Hari Ini, Makassar Harapkan Turun Level