Warga Antusias Datangi Gerai Vaksin di Kantor Polres Kotamobagu

7 September 2021 12:00 WIB
Vaksin di Kantor Polres Kotamobagu
Vaksin di Kantor Polres Kotamobagu ( Smart FM Manado)

Manado, Sonora.ID - Ratusan warga di kota Kotamobagu, Sulawesi Utara, antusias mendatangi gerai vaksin yang digelar di kantor Satuan Lantas Polres Kotomobagu, untuk mendapatkan suntikan vaksin Covid-19 tahap satu dan tahap dua.

Pelaksanaan vaksin Covid-19 ini tidak hanya menyasar para orang dewasa maupun kaum lansia, namun  para siswa sekolah berumur 12 hingga 17 tahun turut ambil bagian mendapatkan suntikan vaksin gratis.

Tidak terkecuali, Abimayu Abudzar Alghifari Raupu, siswa Sekolah Menengah Atas umur 14 tahun,  yang sengaja datang bersama ibunya untuk mendapatkan vaksin Covid-19 tahap pertama.

“Tidak takut divaksinasi, habis disuntik perasaan sih biasa biasa aja. Datang bersama orang tua, senang sudah divaksin," kata Abimanyu.

Baca Juga: Polsek Kawasan Pelabuhan Manado Gagalkan Penyelundupan Ratusan Liter Captikus

Ditargetkan setiap harinya sebanyak enam ratus warga kotamobagu mendapatkan suntikan vaksin di gerai presisi Polres Kotamobagu, yang di bagi di beberapa lokasi, namun untuk mengantisipasi terjadinya kerumunan warga, setiap peserta vaksin dibagi per kelompok.

“Polres kotamobagu setiap hari mempunyai target vaksinasi enam ratus masyarakat untuk divaksin. Baik untuk vaksin tahpa satu maupun tahap dua juga untuk anak 12 sampai 17 tahun,“ jelas AKBP Prasetya Sejati Kapolres Kotamobagu, di Gedung Satlantas Mapolres Kotamobagu, di Kotamabagu, Sulawesi Utara, Senin (6/9/2021). 

Dengan terus dilaksanakannya percepatan pelaksanaan vaksin Covid-19 di Kotamobagu, diharapkan seluruh warga kotamobagu semuanya mendapatkan suntikan vaksin covid-19.

Baca Juga: Jaga Kedaulatan NKRI, Lantamal Delapan Manado Gelar Ekspedisi Merah Putih di Pulau Terluar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm