Sonora.ID – Tahap wawancara dalam dunia pekerjaan memang menjadi salah satu hal yang menentukan apakah Anda bisa tergabung ke perusahan yang Anda tuju atau tidak.
Tentunya, banyak orang yang gugur dalam tahap ini karena tahapan wawancara pekerjaan memang tidak mudah untuk dilalui.
Apabila Anda sudah melakukan tahap wawancara berulang kali dan belum juga diterima, kemungkinan Anda melakukan kesalahan fatal yang sering dilakukan saat wawancara.
Bahkan, kesalahan tersebut terjadi tanpa disadari oleh mereka lho.
Apa saja kesalahan saat wawancara kerja? Bagaimana Anda menghindari kesalahan tersebut? Melansir dari beberapa sumber, simak ulasan lengkapnya berikut ini:
Menjelekkan kantor sebelumnya
Kesalahan wawancara kerja yang pertama yaitu hindari menjelekkan kantor sebelumnya. Secara tidak sengaja, ketika wawancara Anda mengatakan hal buruk tentang tempat kerjamu sebelumnya.
Bila kamu menyadari hal ini, ambil napas dalam-dalam, dan berikan permohonan maaf atas perkataanmu. Kemudian berilah klarifikasi bahwa yang kamu maksud bukan itu.
Terlalu memaksa
Meski kamu sangat menginginkan pekerjaan yang kamu lamar, namun cobalah untuk tetap menunjukkan antusiasme dan rasa percaya diri yang sewajarnya.
Sebab, terlalu memaksa untuk dapat bergabung diperusahaan yang Anda lamar hal ini merupakan kesalahan buruk dan harus dihindari.
Baca Juga: Hadapi Persaingan Global, Simak Pentingnya Mengasah Potensi Diri