Sonora.ID - Berhubungan intim menjadi salah satu cara untuk kembali mengeluarkan gairah cinta antara pihak suami dan istri, sekaligus juga melepaskan hormon kebahagiaan yang membuat hubungan menjadi lebih menyenangkan.
Meski hal ini bisa dilakukan pada jam berapa pun, tetapi ternyata ada waktu yang bisa menjadi pilihan untuk berhubungan intim dengan mempertimbangkan kondisi hormon sang suami dan juga istri.
Dalam program Sex In The City di Radio Sonora FM, dokter sekaligus seksolog, dr. Boyke Dian Nugaraha menyatakan bahwa memang sebaiknya hubungan intim dilakukan pada pukul 3 pagi.
Baca Juga: 5 Tips Feng Shui Kamar Tidur, Dijamin Urusan Ranjang Makin 'Hot'
Mengapa demikian?
“Memang pada saat jam 3 itu, hormon testosteron itu lagi naik diproduksinya ya, jadi gairah seks itu timbul. Meski demikian, kita kan butuh energi, kalau pagi-pagi, nanti malah sampai kantor ngantuk,” ungkapnya menegaskan,
Walaupun pihaknya menyatakan bahwa pada jam 3 pagi adalah kondisi ketika hormon seksual pria sedang dalam kondisi puncak, tetapi ada berbagai hal yang tetap dipertimbangkan, termasuk energi untuk beraktivitas seharian.
Baca Juga: Kenali 5 Kebiasaan Seks yang Bakal Bikin Pasanganmu Merasa Risih