Bahkan, ada yang beranggapan bahwa sarang tawon akan membuat salah satu anggota keluarga mengalami kecelakaan, umur pendek, dan hal buruk kehidupan lainnya.
Itulah mengapa menghilangkan daran tawon di rumah perlu dilakukan.
Cara menghilangkan sarang tawon
Untuk itu, menghilangkan sarang tawon perlu dilakukan seperti cara berikut ini:
-Gunakan kapur barus, gantungkan kapur barus di dekat sarang tawon dengan menggunakan kain kasa.
-Semprotan sabun, Anda bisa membuat air sabun dari sabun cuci piring atau sabun mandi. Kemudian masukkan air sabun ke dalam botol semprotan. Lalu semprotkan ke sekitar sarang tawon.
-Semprotan cuka, masukkan satu sendok teh cuka ke dalam semprotan dan tambah dengan air hangat. Lalu kocok sampai merata dan semprotkan ke sekitar sarang tawon.
-Buang sarang tawon di siang hari, hal ini karena tawon biasanya keluar dari sarangnya pada siang hari untuk mencari makan.
Demikian arti sarang tawon di rumah menurut Fengshui yang dipercaya jadi pertanda nasib baik maupun buruk.
Baca Juga: Keluarga Sering Ribut, Ini 6 Ciri Rumah Ada Gangguan dan Cara Mengatasinya Menurut Fengshui