Perubahan harga produk saat ini ternyata tidak begitu berpengaruh secara signifikan kepada kesejahteraan hidup.
Menghadiri program yang sama, Eko Pratomo, Ahli Perencanaan Ekonomi, mengatakan bahwa sejahtera dengan gaji UMR bergantung dengan ketahanan dalam mengatasi godaan.
Saat ini, dengan adanya kenaikan harga barang di pasaran membuat angka gaji UMR pun meningkat.
Eko menuturkan bahwa seseorang dapat hidup dengan sejahtera apabila orang tersebut pintar dalam mengatur godaan untuk membeli atau mengeluarkan uang di kehidupan sehari-hari.
Baca Juga: Selamat Hari Uang Nasional, Ini 3 Cara Atur Keuangan dengan Gaji UMR
Oleh karena itu, jangan jadikan gaji UMR sebagai penyebab dari ketidakadaan definisi sejahtera dalam hidup.
Mulailah belajar untuk bisa mengatur keuangan melalui perencaan finansial yang baik agar uang yang dimiliki tidak mendefinisikan kebahagiaan dan kesejahteraan.