Sonora.ID - Memiliki kadar kolestrol yang tinggi ternyata tidak hanya mengacam seseorang untuk terkena stroke loh!
Kadar kolestrol yang tinggi ternyata juga dapat menyebabkan seseorang terkena penyakit batu empedu.
Hal ini dijelaskan oleh dr. Suwito Indra, Sp.PD-KGEH saat hadir sebagai salah satu narasumber di program Talkshow with Mayapada Hospital yang disiarkan melalui YouTube Sonora FM.
Berdasarkan penjelasan dr. Suwito, batu empedu adalah batu yang terbentuk akibat dari pengendapan cairan empedu di dalam tubuh.
Baca Juga: Apa Itu Batu Empedu? Dokter: Keluhannya Sama Persis dengan Maag
Cairan empedu dibuat oleh organ hati yang kemudian dialirkan masuk ke dalam kantung empedu melalui saluran yang ada di bagian organ tersebut.
Setelah masuk ke dalam kantung empedu, cairan tersebut akan dialirkan ke usus 12 jari yang akan membantu sistem pencernaan dalam mengolah dan mencerna makanan.
Dapat dilihat empedu memiliki fungsi dalam sistem pencernaan dimana cairan dari organ ini akan mengubah lemak dari makanan untuk mudah diserap oleh usus.
Jika seseorang memiliki kadar lemak atau kolestrol yang tidak seimbang dengan kadar air dalam empedu, maka pengendapan lemak dapat terjadi dan menyebabkan munculnya batu empedu karena tidak dapat larut dalam kadar air.
Baca Juga: Kenali Penyebab dan Gejala dari Penyakit Batu Empedu dan Dyspepsia
Gejala Batu...