Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan Tinjau Atlet DKI di Papua

11 Oktober 2021 16:10 WIB
Gubernur DKI Jakarta saat menyapa atlet DKI di Papua, Senin (11/10/2021)
Gubernur DKI Jakarta saat menyapa atlet DKI di Papua, Senin (11/10/2021) ( instagram/@koni_dki )
 
Sonora.ID - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan terbang ke Jayapura, Senin (11/10/2021),  untuk meninjau para atlet dan kontingen PON DKI Jakarta di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.
 
Mengutip Instagram resminya KONI DKI Jakarta @koni_dki, setibanya di Papua, Anies berpapasan dengan atlet yang akan kembali ke Jakarta.
 
"Setibanya di Bandara Sentani, Gubernur DKI Jakarta Bapak Anies Baswedan @aniesbaswedan berpapasan dengan atlet panahan dan sepak takraw DKI Jakarta yang akan kembali ke Jakarta" tulis @koni_dki, Senin (11/10/2021)
 
Sementara itu Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) DKI Jakarta Djamhuron P Wibowo mengatakan Anies masih akan berada di Papua hingga besok untuk mengecek dan menyapa para atlet Jakarta.
 
 
"Sampe besok rencananya. Iya, untuk mengecek. Tadi juga sempet menyapa para atlet. Begitu beliau turun di Bandara, menyapa para atlet" kata Djamhuron, Senin (11/10/202)
 
Gelaran PON XX Papua masih berlangsung hingga 15 Oktober 2021. Setelah Minggu lalu sempat berada di puncak klasemen.
 
Per hari ini, Senin (11/10/2021) pukul 12:25 WIT, DKI Jakarta berada di posisi 3 klasemen sementara dengan perolehan total 205 medali, 73 emas, 60 perak, 72 perunggu.
 

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm