Banjarmasin, Sonora.ID – Berlangsung dengan menerapkan protokol kesehatan (prokes) yang ketat, Festival Wisata Budaya Pasar Terapung resmi digelar di area Kantor Gubernur Kalimantan Selatan dan Siring Nol Kilometer di Jalan Jenderal Sudirman, Banjarmasin, sejak tanggal 22-24 Oktober 2021.
Mewakili Gubernur Kalsel, Sahbirin Noor, Sekdaprov Kalsel, Roy Rizali Anwar membuka kegiatan secara resmi dengan menapak mayang bersama Kadis Pariwisata Kalsel, M. Syarifuddin.
Dimulainya gelaran Festival Wisata Budaya Pasar Terapung ditandai dengan atraksi 100 Acil Jukung dan dilanjutkan dengan penampilan dari artis banua di area panggung berbentuk seperti koloseum.
Baca Juga: Sempat Ditunda, Festival Wisata Budaya Pasar Terapung Akhirnya Digelar
“Alhamdulillah kita tahun ini bisa kembali melaksanakan Festival Wisata Budaya Pasar Terapung, setelah sebelumnya ditiadakan karena alasan pandemi,” ungkap Kadis Pariwisata Kalsel, M. Syarifuddin usai pembukaan acara.
Festival tahunan ini, lanjut Syarifudin, dirangkai dengan 2 kegiatan akbar lainnya, yaitu South Kalimantan Travel Mart dan Travel Fair 2021.
“Travel Fair digelar di Q Mall Banjarbaru, sementara Travel Mart digelar di sejumlah destinasi wisata di Kalsel,” paparnya.
Ditegaskannya, pelaksanaan 3 even akbar ini berlangsung dengan penerapan prokes ketat sebagaimana yang ditetapkan Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, yaitu CHSE (Cleanliness, Health, Safety, and Environment Sustainability).
“Kita menerapkan protokol kesehatan yang ketat, sudah CHSE lah,” imbuhnya.