Sonora.ID - Sebagian wanita pasti pernah merasakan dimana pasangannya mengalami perubahan sikap setelah jadian.
Pria menjadi lebih bersikap biasa saja dan tidak lagi seperhatian dan seintens seperti dulu.
Padahal pada saat pendekatan atau PDKT sikap perhatian dan kasih sayangnya sangat menggebu-gebu.
Tak heran banyak yang mengatakan jika masa pendekatan adalah hal yang sangat menyenangkan bagi sebagian orang.
Perhatian laki-laki yang berkurang ini rupanya memiliki alasan tersendiri loh.
Inilah alasan mengapa pria menggebu-gebu saat PDKT tapi biasa saja setelah jadian.
Baca Juga: Ingin Cantik Tanpa Melihat Fisik Depan Pacar? Yuk, Coba Trik Ini
Kehilangan tantangan
Tahukah kamu bahwa banyak pria yang menganggap jika mendapatkan seorang wanita saat PDKT adalah hal yang menantang.
Ketika tantangan tersebut telah berhasil, maka mereka cenderung lebih pasif saat memberikan perhatian.
Tapi kondisi ini bukan berarti dia sudah tidak ada rasa lagi kepadamu.
Cobalah untuk membuat dia kembali menantang, cari motivasinya yang hilang agar dia bisa kembali perhatian.