Sonora.ID - Tak cukup hanya dengan menjaga asupan makanan yang seimbang, memiliki pola hidup sehat, dan istirahat yang cukup, masing-masing orang membutuhkan olahraga untuk bisa mencapai hidup dan tubuh yang sehat.
Dalam hal melakukan olahraga, masyarakat seakan dibagi menjadi dua kelompok, orang-orang yang suka dan terbiasa olahraga di pagi hari, serta orang-orang yang memang terbiasa untuk berolahraga di sore atau malam hari.
Dalam program KamuSehat di YouTube Sonora FM, dr. Santi dari Medical Centre Kompas Gramedia menegaskan bahwa masing-masing waktu olahraga memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing.
Berikut ini adalah 5 keuntungan olahraga di pagi hari.
Baca Juga: Kapan Waktu Olahraga yang Tepat? Pagi atau Malam? Ini Kata Dokter
Menurunkan angka depresi
“Secara psikologis membuat orang lebih nyaman, apa bila udara paginya masih segar, tidak banyak polusi, sinar mataharinya masih hangat. Sehingga menurunkan angka depresi,” ungkap dr. Santi menegaskan.
Pihaknya menyarankan bagi orang-orang yang merasa memiliki banyak beban dalam hidup untuk rutin melakukan olahraga pagi, karena bisa menjadi cara untuk menurunkan angka depresi.
Belum lagi dengan dampak kebugaran tubuh yang juga akan membuat suasana hati jadi lebih baik.
Baca Juga: Bolehkah Olahraga setelah Melahirkan? Dokter: yang Dianjurkan adalah…