Besok Jumat, Direncanakan Jenderal Andika Akan Jalani Fit and Proper Test di DPR RI

4 November 2021 18:45 WIB
Sosok Jenderal Andika
Sosok Jenderal Andika ( )

Jakarta, Sonora.ID - Calon Panglima TNI, Jenderal Andika Perkasa direncanakan menjalani uji kelayakan dan kepatuhan atau fit and proper test pada hari Jumat, 5 November 2021 mendatang di Gedung DPR RI.

Hal ini disampaikan oleh Wakil Ketua DPR RI, Sufmi Dasco Ahmad pada hari ini (4/11/2021).

Dasco menyebutkan, jika sebenarnya pada hari ini rangkaian fit and proper test Calon Panglima TNI sudah dimulai, dimana Komisi I DPR RI, sebagai alat kelengkapan dewan yang bertugas, telah melaksanakan rapat internal.

Baca Juga: Jenderal TNI Andika Perkasa resmi jadi Calon Tunggal Panglima TNI

“Setelah Bamus kemarin, rangkaian fit and proper test dimulai hari ini, hari ini adalah rapat internal. Kemudian direncanakan besok adalah fit and proper test yang dilaksanakan oleh Komisi I, nanti kita lihat saja mudah-mudahan lancar dan tidak ada satu apa pun,” ujar Dasco di Gedung DPR RI, Kamis (4/11/2021).

Ia pun meyakini, jalannya rangkaian fit and proper test Calon Panglima TNI ini, dapat berjalan dengan cepat sebagaimana diharapkan sebelumnya oleh pihak pemerintah, mengingat hanya ada satu nama Calon Panglima TNI.

“Kalau menurut pengalaman-pengalaman yang ada, fit and proper test biasanya enggak lebih dari satu hari, karena kan calon tunggal, kalau lebih dari satu, bisa lebih dari satu hari,” terang Dasco, Kamis (4/11/2021).

Baca Juga: Jenderal TNI Andika Perkasa resmi jadi Calon Tunggal Panglima TNI

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.
92.0 fm
98.0 fm
102.6 fm
93.3 fm
97.4 fm
98.9 fm
101.1 fm
96.7 fm
98.9 fm
98.8 fm
97.5 fm
91.3 fm
94.4 fm
102.1 fm
98.8 fm
95.9 fm
97.8 fm
101.1 fm
101.1 Mhz Fm
101.2 fm
101.8 fm