Sonora.ID - Kebutuhan akan kehidupan yang aman dan bahagia menjadi kebutuhan yang harus dipenuhi, tetapi indikator kebahagiaan dan aman itu sendiri berbeda-beda setiap orangnya.
Salah satu indikatornya adalah memiliki hubungan yang baik dengan pasangan, baik suami atau istri, memiliki kualitas berhubungan intim yang juga sangat baik dan bisa memuaskan kedua pihak.
Dalam program Sex In The City di Radio Sonora FM, seorang pendengar bertanya langsung kepada Dokter Boyke yang menjadi narasumber pada program tersebut, terkait dengan alasan di balik wanita yang sulit mencapai orgasme.
Dokter sekaligus seksolog, dr. Boyke Dian Nugraha tersebut kemudian menjabarkan 3 faktor yang bisa membuat hal tersebut terjadi.
Baca Juga: 8 Tips Ampuh untuk Memuaskan Istri Anda saat Berhubungan Seksual
“Bertahun-tahun? Sudah lama banget. Mestinya sudah berapa bulan pun harus langsung ke dokter,” tegasnya.
3 faktor tersebut adalah.
Bio
“Bio itu maksudnya adalah adakah faktor hormonal? Oh, misalnya hormon estrogennya rendah, biasanya dokter akan melakukan pemeriksaan dari periksa darah,” ungkap dr. Boyke menambahkan.
Masing-masing pihak, baik pria dan wanita, memiliki hormon yang memegang peran penting dalam berhubungan intim.
Hormon yang jumlahnya tidak ideal akan memberikan pengaruh yang besar.
Baca Juga: Catat! Ini Lho 5 Posisi Seks yang Ampuh Merangsang Orgasme Wanita