3. Menjaga Komunikasi
Walaupun kamu dan sahabat berbeda sekolah ataupun sedang jarang bertemu untuk bermain bersama, kamu harus tetap bisa menjaga komunikasi dengannya walaupun hanya sekedar bertanya kabar.
Kamu bisa menanyakan apa saja kesibukannya hari ini dan bagaimana harinya, apakah menyenangkan?
Terlebih lagi jika suatu waktu kamu atau sahabat sedang ingin sekedar bercerita atau curhat walaupun hanya lewat pesan singkat atau telepon.
Sebab tanpa komunikasi yang baik, persahabatan yang terjalin tidak akan berjalan dengan baik.
4. Quality Time
Dalam sebuah persahabatan hal yang baik yaitu ketika kita bisa menjalankan quality time bersama sahabat dengan merencanakan liburan bersama ke suatu tempat, pergi ke salon, menonton bioskop atau makan bersama dengan sahabat kamu.
Terlebih lagi jika kamu hanya dapat merencanakan hal tersebut disaat hari libur saja dikarenakan perbedaan sekolah atau universitas dan waktu yang tidak selalu sama.
Untuk itu, quality time tersebut adalah cara agar hubungan persahabatan tetap langgeng.
5. Tidak Bersikap Egois
Pada setiap diri seseorang terdapat keegoisan masing-masing, tapi dalam menjalin hubungan persahabatan sebaiknya sikap egois pada diri masing-masing jangan sampai dikeluarkan karena nantinya dapat menyebabkan konflik yang kecil ataupun besar nantinya.
Walaupun salah satu dari kamu atau sahabat bersikap egois, sebaiknya kamu bisa menerima dengan lapang dada ataupun salah satu dari kamu bisa untuk mengalah agar persahabatan dapat tetap terjalin dan sudah seharusnya bisa bertahan lama karena itu artinya kamu bisa menerima sahabat atau sebaliknya dengan baik.
Itulah tips langgeng persahabatan, semoga dengan membaca artikel ini kamu bisa lebih dekat dengan sahabatmu dan langgeng hingga tua.
Dengarkan kisah cinta menarik di Podcast CLBK melalui Spotify atau klik langsung di bawah ini.
Baca Juga: 11 Kata Bijak tentang Sahabat yang Menusuk dari Belakang, Sakit Hati!